EVALUASI PERENCANAAN 2025 BIMTEK PENYUSUNAN DOKUMEN RENSTRA, RENJA, DAN RKAT 2026 BAZNAS PROVINSI, KABUPATEN, KOTA WILAYAH RIAU
05/08/2025 | Penulis: Humas BAZNAS Riau
Dokumentasi BAZNAS Provinsi Riau
Pekanbaru - Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Provinsi Riau menyelenggarakan kegiatan Evaluasi Perencanaan tahun 2025 sekaligus Bimbingan Teknis penyusunan dokumen rencana strategis, rencana kerja dan rencana kerja anggaran tahunan tahun 2026 untuk Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) se Provinsi Riau 04 - 06 Agustus 2025 di Pekanbaru.
Pimpinan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Provinsi Riau Wakil Ketua III H. Mester Hasuhunan Hamzah, S. Ag. MH dalam sambutan menyampaikan Salah satu Fungsi BAZNAS dalam UU No 23 Tahun 2011 tentang Pengelolaan Zakat Pada Pasal 7 adalah Perencanaan Pengumpulan dan Pendistribusian Pendayagunaan Zakat. Di perkuat Peraturan BAZNAS No 1 Tahun 2016 Tentang Penyusunan Perencanaan.
"Saya berharap kepada kita semua untuk serius mengikuti kegiatan ini untuk perencanaan pengelolaan zakat lebih baik kedepan khususnya di Provinsi Riau".
Direktur Perencanaan ZIS dan DSKL BAZNAS RI Dr. Ahmad Hambali mengapresiasi kegiatan ini dan merupakan agenda rutin setiap tahun untuk evaluasi dan bimtek perencanaan pengelolaan zakat tahun 2026 di Provinsi Riau
Hadir dalam kegiatan ini wakil ketua II Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Provinsi Riau Jamaluddin, S.Ag, M. Sy di dampingi Kepala Pelaksana Idris, SE. Sy dan seluruh Kepala Bagian.
Berita Lainnya
Bank Pangan BAZNAS Riau Rutin Salurkan Bantuan Pangan ke 499 Penerima Manfaat
BAZNAS Riau dan IZI Perkuat Kolaborasi, Fokus pada Sinergi Program Zakat di Riau
BAZNAS Riau Salurkan Bantuan ke-2 Pascabanjir di Aceh Tamiang
BAZNAS Riau Launching BEASISWA 2025
BAZNAS Provinsi Riau Gelar Rapat Koordinasi UPZ 2025: “Menguatkan Unit Pengumpul Zakat, Mendukung Riau Bermarwah”
RAKORDA SE-PROVINSI RIAU, BAZNAS PERKUAT SINERGI DUKUNG ASTA CITA MENUJU RIAU BERMARWAH

Info Rekening Zakat
Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.
BAZNAS
