WhatsApp Icon

Aksi Tanggap Bencana, BAZNAS Provinsi Riau Bantu Korban Terdampak Kebakaran

21/01/2025  |  Penulis: Humas BAZNAS Riau

Bagikan:URL telah tercopy
Aksi Tanggap Bencana, BAZNAS Provinsi Riau Bantu Korban Terdampak Kebakaran

Dokumentasi BAZNAS Riau

Kandis - BAZNAS Provinsi Riau menyerahkan bantuan untuk meringakan beban korban kebakaran. Bantuan ini diserahkan langsung oleh Wakil Ketua III BAZNAS Provinsi Riau H. Mester Hasuhunan Hamzah, S.Ag didampingi oleh Lurah Kandis Kota, Babinkamtibmas, Babinsa dan Ketua RT. setempat pada Selasa (21/01/2024).

Kebakaran yang terjadi di Kandis, RT 004 dan RW 006, Kelurahan Kandis Kota-Riau pada tanggal 5 Januari 2025 diduga disebabkan oleh konsleting listrik dari salah satu rumah warga. Akibat insiden ini, tiga rumah terbakar habis menimbulkan kerugian yang signifikan bagi para penghuni.

Kerugian yang dialami tiga rumah yang terbakar mengalami kerusakan total, kerugian material diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah dan penghuni rumah kehilangan tempat tinggal dan barang berharga.

Tindakan penanggulangan tim pemadam kebakaran segera dikerahkan ke lokasi setelah menerima laporan, proses pemadaman berlangsung hingga larut malam dan upaya penyelamatan dilakukan untuk mencegah kebakaran meluas ke rumah lainnya.

Bagikan:URL telah tercopy
Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat