WhatsApp Icon

BAZNAS Riau Salurkan 3 Ton Beras untuk Korban Bencana di Sumatera Utara

13/01/2026  |  Penulis: Humas BAZNAS Riau

Bagikan:URL telah tercopy
BAZNAS Riau Salurkan 3 Ton Beras untuk Korban Bencana di Sumatera Utara

BAZNAS Riau Salurkan 3 Ton Beras untuk Korban Bencana di Sumatera Utara

Pekanbaru — Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Provinsi Riau kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat terdampak bencana alam. Kali ini, BAZNAS Riau menyalurkan bantuan kemanusiaan berupa 3 ton beras dan mushaf Al-Qur’an ke Kabupaten Tapanuli Selatan, Provinsi Sumatera Utara.

Komandan BAZNAS Tanggap Bencana (BTB) Provinsi Riau sekaligus Kepala Pelaksana BAZNAS Riau, Idris, menjelaskan bahwa bantuan tersebut merupakan amanah dari masyarakat Riau yang dikumpulkan melalui BAZNAS.

“Bantuan yang kami salurkan ini adalah bentuk kepercayaan dan amanah masyarakat Riau. Adapun bantuan yang kami bawa berupa 3 ton beras serta Al-Qur’an untuk saudara-saudara kita di Kabupaten Tapanuli Selatan yang terdampak bencana,” ujar Idris.

Ia menambahkan bahwa bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban masyarakat dalam masa pemulihan pascabencana yang masih berlangsung.

Dalam kesempatan yang sama, Idris menyampaikan apresiasi kepada BAZNAS Kabupaten Tapanuli Selatan atas dukungan dan pendampingan selama penyaluran bantuan di lapangan sehingga distribusi dapat berjalan tepat sasaran.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada BAZNAS Tapanuli Selatan atas pendampingan dan kerja samanya dalam penyaluran bantuan ini,” sambungnya.

Tak lupa, BAZNAS Provinsi Riau juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Riau yang terus mempercayakan penyaluran bantuan kemanusiaan melalui BAZNAS.

“Terima kasih kepada seluruh masyarakat Riau atas kepercayaan yang diberikan kepada BAZNAS Provinsi Riau dalam menyalurkan bantuan bagi korban bencana alam. Semoga menjadi amal jariyah bagi kita semua,” tutup Idris.

Bagikan:URL telah tercopy

Berita Lainnya

Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat